-->

Mikrohidro – Pengertian lengkap dengan Prinsip Kerja dan Komponen Mikrohidro

Halo guys, kali ini kami akan membahas mengenai Mikrohidro sebagai penyuplai energi listrik. Mikrohidro ini termasuk ke dalam pembangkit listrik dengan skala yang kecil dan cocok diterapkan di Desa-desa. Yuk simak penjelasan dibawah...

 Pengertian Mikrohidro




Mikrohidro adalah suatu instalasi pembangkit listrik tetapi dalam skala kecil dengan menggunakan sumber daya berupa aliran air sebagai tenaga penggeraknya untuk menghasilkan listrik. Air yang dapat digunakan adalah air dengan ketinggian head dan kapasitas aliran tertentu.PLTMH adalah pembangkit listrik yang memanfaatkan tenaga dari aliran atau terjunan air, waduk atau bendungan, atau saluran irigasi yang pembangunannya bersifat multiguna dengan kapasitas kurang dari 1 MW (satu Megawatt). Kapasitasnya tidak lebih besar daripada Pembangkit Listrik Tenaga Air atau PLTA sehingga dapat dijadikan energy alternatif. Namun, tetap menggunakan sumber daya yang sudah ada di alam yaitu air.

 

Prinsip Kerja Mikrohidro

Prinsip kerja Mikrohidro (PLTMH) yaitu mengubah energi potensial air menjadi energi listrik dengan skala yang kecil. Dalam PLTMH bendungan merupakan hal yang penting untuk suplai air agar sistem dapat berjalan dengan teratur dan lengkap dengan pintu untuk membuka juga filter untuk menyaring sampah.

Cara kerjanya berpusat pada energi potensial air (head). Energi potensial air didapatkan dari energi air yang berada pada ketinggian tertentu kemudian turun karena pengaruh gaya gravitasi. Energi ini kemudian berubah menjadi energi kinetik mengenai turbin yang dilengkapi dengan casing untuk diarahkan ke baling-baling yang kokoh dan disambung pada 2 buah piringan yang sejajar agar seimbang serta terbuat dari baja. Lalu, poros turbin berputar karena energi kinetik air tersebut berubah menjadi energi mekanik oleh kecepatan airnya dan kemudian dihubungkan menggunakan kopling agar dapat dihubungkan atau ditransmisikan ke generator. Kemudian generator akan menghasilkan energi listrik dan dialirkan ke rumah-rumah konsumen dan berbagai keperluan lainnya yang sebelumnya energi listrik telah memasukki sistem kontrol arus listrik.

Jenis generator yang dipakai juga ada yaitu generator induksi dan generator sinkron. Sistem transmisi yang digunakan juga lebih baik sistem transmisi langsung meskipun tetap saja bisa menggunakan sistem transmisi tidak langsung. Penggunaan sistem transmisi langsung karena lebih mudah untuk pemindahan gaya, lebih kompak, serta efisiensinya yang tinggi. Tetapi harus memiliki sumbu yang tepat lurus dengan putaran yang sama antara generator dan turbin yang dapat diatasi dengan menggunakan gearbox yang dapat mengubah rasio kecepatan rotasi.

Bagian bagain dari PLTMH

Berikut komponen komponen dari Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro sebagai berikut :

  1. Bendungan

Bendungan merupakan bangunan sebagai tempat penampungan air. Fungsinya adalah untuk mengalihkan air ke bagian pembuka atau intake pada bagian sisi sungai. Air yang dialihkan tersebut kemudian akan masuk ke bak pengendap. Konstruksinya juga dibuat untuk mengontrol tinggi air di dalam sungai dengan signifikan agar tinggi muka air dapat dialihkan ke intake.

  1. Bak Pengendap

Bak pengedap berfungsi untuk pemindahan pasir dari air. Hal ini karena pasir dapat menyebabkan rusaknya komponen lainnya.

  1. Saluran Pembawa

Komponen ini digunakan untuk mengalirkan air ke bak penenang. Pada skala yang kecil biasanya berupa bangunan terbuka. Saluran pembawa atau headrace juga berperan dalam menjaga stabilnya debit air. Bangunannya dibuat untuk menjaga elevasi air dengan cara mengikuti kontur dari sisi bukit.

  1. Bak Penenang

Bak Penenang digunakan untuk pengatran perbedaan air yang keluar antara pipa pesat dan saluran pembawa. Bak penenang juga sebagai akhir pemisahan air dengan kotoran seperti pasir.

  1. Pipa Pesat

Pipa pesat berperan untuk mengalirkan air dari headtank ke roda air yang dikenal dengan turbin dengan elevasi yang lebih rendah.

  1. Turbin

Turbin merupakan tempat berubahnya energi potensial yang dihasilkan air menjadi energi mekanik. Setiap air yang jatuh akan terjatuh ke bilah pada turbin sehingga turbin dapat berputar lalu perputarannya diteruskan ke generator yang terhubung dengan gearbox.

  1. Pipa Hisap

Pipa hisap berperan agar tekanan aliran yang masih tinggi kembali ke tekanan atmosfer serta menghisap air.

  1. Generator

Terdapat 2 jenis generator yaitu sinkron dan induksi. Generator mengubah energi mekanik yang sebelumnya diteruskan dari turbin dan diubah menjadi energi listrik. Perputaran turbin juga membangkitkan arus AC dari pergerakan elektron karena kumparan magnet yang berputar dalam generator.

  1. Panel Kontrol

Panel kontrol adalah untuk menjaga agar mesin hanya bekerja pada batasan yang diperbolehkan. Panel kontrol juga berfungsi agar tegangan tetap stabil.

  1. Pengalih Beban

Pengalih beban sistem kerjanya tergantung pada panel kontrol karena berfungsi untuk mengalihkan beban saat beban yang diperoleh dari pengguna mengalami penurunan. Beban ini disebut juga sebagai dummy atau beban sekunder.

Sekian pembahasan mengenai Mikrohidro dalam artikel ini, semoga dapat menambah wawasan kalian. Buat kalian yang mau belajar mengenai Elektronika silahkan klik Materi -materi Elektronika untuk mendapatkan materi materi tentang Elektronika terlengkap. Nantikan juga percobaan mengenai Mikrohidro di blog ini ya...

~TERIMAKASIH~

 

 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mikrohidro – Pengertian lengkap dengan Prinsip Kerja dan Komponen Mikrohidro"

Post a Comment