Haloo guys, kali ini kita akan belajar AutoCAD, nah AutoCAD yang aku gunakan yaitu AutoCAD versi 2017. Setelah kemarin kita belajar mengenai Move dan Copy, nah sekarang kita akan belajar mengenai cara memperbesar dan memperkecil ukuran/dimensi obyek atau gambar pada bidang kerja.
Pengertian Scale pada AutoCAD
Scale merupakan salah satu cara untuk memperbesar dan memperkecil ukuran suatu objek atau gambar dalam bidang kerja di AutoCAD, perintah scale ini juga dapat kita atur besar skalanya dan base point untuk mengubah skala dari objek tersebut.
Untuk memanggil perintah Scale dalam AutoCAD terdapat 2 metode yaitu :
- Melalui Toolbar
- Dynamic Input
Perintah Scale melalui Toolbar
Cara yang pertama yaitu kalian dapat mengaksesnya melalui Toolbar, yang berada di bagian menu Modify, seperti gambar yang ditunjuk tanda panah diatas.
Kalian dapat klik, kemudian klik objek yang ingin kalian ubah ukurannya, lalu masukan nilai skalanya, dan pencet Enter pada keyboard.
Perintah Scale melalui Dynamic Input
Cara yang termudah yaitu kalian dapat mengakses scale dengan Dynamic Input. Cara caranya yaitu :
· Ketik “SC” kemudian Enter, atau kalian ketik di Command Line
· Nah, setelah itu akan muncul 2 Opsi yaitu Copy dan Reference
· Opsi Copy berguna agar objek dengan ukuran asli tidak hilang setelah kalian ubah ukurannya.
· Opsi Reference berguna agar kalian dapat menentukan referensi perubahan ukuran objek, pada suatu bidang
Nahh sekian pembelajaran kita mengenai perintah Scale pada AutoCAD, next artikel kita akan membahas perintah Rotation pada AutoCAD. Terus pantengin ya artikel ini, kalau kalian ingin belajar AutoCAD lebih dalam kalian bisa klik Belajar AutoCAD
0 Response to "Perintah Scale pada AutoCAD – Lengkap dengan Penjelasan dan Gambar"
Post a Comment